Agar Motor Gede (MOGE) Selalu Awet, Begini Cara Perawatanya


Zaman makin modern, dewasa ini pun dunia Otomotif semakin berkembang pesat. Jika kita mengikuti Trend dunia Otomotif khususnya Roda Dua, para peminat hobi ini berlomba-lomba mengoleksi dan memodifikasi Motor Gede atau sapaan akrabnya disebut dengan 'MOGE'. Meskipun harga Moge terbilang mahal dari tahun ke tahun para pecinta Moge di Indonesia, semakin bertambah. Hal ini dapat kita lihat dari semakin banyaknya Komunitas atau Club pecinta Moge.

Tidak hanya anak muda yang minat dengan Moge ini, bahkan orang yang umuranya sudah tergolong tua 40-50an tahun pun ikut tergabung pada Club Moge. Memang Moge ini cocok digunakan oleh semua kalangan baik Laki maupun Wanita, masih mudah maupun sudah tua asalkan belum sakit-sakit ya hehe. Tak cukup dengan hanya sekedar memiliki, tapi juga harus pandai merawatnya dari segi Body maupun Mesin.

Namun anda tak perlu khawatir dengan biaya perawatanya, meskipun harga Motornya mahal tapi biaya perawatan standart dari motor ini terbilang relatif murah alias pas dikantong, dengan gaji sebagai pekerja Clining Servicepun bisa merawat Moge. Di postingan ini saya akan membagikan Tips Otomotif pada sobat sekalian, bagaimana Cara Merawarat Moge tanpa mengeluarkan biaya banyak. Berikut ini tipsnya :

1. Menamanasi Mesin Secara Rutin, Setiap Hari

Suatu hal yang wajib hukumnya memanasi mesin kendaraan kita rutin setiap hari, baik dilakukan pagi, sore, maupun malam hari. Hal yang ringan dan sepele ini sangat bermanfaat untuk kesehatan Aki / Baterai Moge dan sebaliknya jika sobat lalai dari memanaskan mesin di setiap hari pasti akan merasakan penurunan performa pada mesin moge ketika hendak mengendarainya dikarenakan pembakaran pada mesin menjadi terhambat. Untuk itu jangan lalai menanasi mesin kendaraan, minimal 1jam 1x sehari.

2. Jangan Lupa Mengganti Oli Mesin

Hal penting yang kedua ini yaitu mengganti Oli secara Rutin, agar Moge yang sobat miliki mesinya tetap terjaga dan performa mesinya  tetap Joss. Waktu yang baik untuk kita ganti Oli menurut para teknisi mesin ialah 1 bulan 1x atau setiap memasuki 2000Km. Untuk jenis Oli yang digunakan harus Oli yang berkualitas sesuai dengan tipe Moge yang sobat miliki.

3. Pakailah Bahan Bakar Yang Berkualitas

Bahan bakar Moge jangan disamakan dengan bahan bakar motor bebek yang 110cc. Minimal bahan bakar untuk Moge yaitu Pertamax Turbo, mau yang lebih dari ini lebih bagus juga. Kenapa saya menyarankan harus menggunakan Pertamax Turbo ? ini karena rata-rata mesin Moge itu 'Uero 4’. Jika belum tau apa itu 'Uero 4’ silahkan tanyakan pada Mbah gugel.

4. Perhatikan Bagian Kelistrikan (Aki)

Kelistrikan (Aki) pada kendaraan adalah hal yang penting untuk di perhatikan, cara merawatnya tidak sulit. Sobat cukup rajin aja memanasi kendaraan anda walaupun tidak digunakan. Atau misalnya nih tiba-tiba sobat ada agenda mendadak keluar kota selama 1bulan dan khawatir tidak bisa memanasi kendaraan sobat, disini cobat lepas aja kabel aki yang terpasang pada kutub negatif (-).

5. Rutin Membersihkan Body Moge

Kalau 4 Point di atas saya membahas cara merawat mesinya, pada Point terakhir ini adalah cara merawat bagian Body (Fisik). Sangat di anjurkan ketika seharian sobat selesai menggunakan Moge, alangkah baiknya sobat membersihkan Body nya lagi sampai pada kolong bawah (Bagian Mesin). Ini agar supaya Body moge kita terutama tutup mesin tidak mudah karatan. Sebab kita kan tidak pernah tau sewaktu dijalan lagi menginjak apa, kita tidak tau. Makanya selesai digunakan sebaiknya dicuci kembali.

Seperti itulah perawatan standart pada Moge mudah-mudahan tulisan singkat ini bermanfaat. Namun jika sobat ingin menambahkan perawatanya menjadi Ekstra itu terserah pada sobat sekalian asalkan itu baik silahkan di Gaspoooll!. Seperti ibarat kata para pecinta Otomotif yang sudah akut “Kendaraan (Mobil & Motor) adalah Istri kedua kami yang perawatanya melebihi istri pertama”.

ChaerulNurul
ChaerulNurul Content Writer In Merahtosca

Post a Comment for "Agar Motor Gede (MOGE) Selalu Awet, Begini Cara Perawatanya"